Sabtu, 26 Oktober 2013

Happy Indonesian Blogger day!

Yap, hari ini adalah hari blogger indonesia, well i'm not describing myself as a blogger, tapi kenyataannya.. sudah 2 tahun saya ngisi post-post ga jelas di blog pribadi, curhat kesana-kemari tanpa alasan yg jelas, but I'm just trying to be me.
Ngga ada yang salah dengan menjadi diri sendiri, kecuali itu bukan konsepsi mengenai siapa anda yg sebenarnya.

Maaf saya sedang absurd, soalnya lagi diburu waktu kena momen yang pas.

Maksudku, dalam hal ini, kalian copy-paste kepribadian orang lain, as long as it's good sih okela, sayangnya kadang-kadang kita trlalu berobsesi meniru kepribadian orang lain, yang belum tentu cocok sama kita. Hal tersebut didasari oleh keinginan kita menjadi pribadi yang lebih baik, tapi SAYANGNYA salah jalan (buatku). Ngga salah sepenuhnya, sih. Tapi resiko yang kita ambil ketika 'menjadi' orang lain lebih nyesek, karena bukan berdasarkan SIAPA SAYA.

Dan didasari oleh teori macam-apa-itu serta pengalaman, keputusan yang diambil orang lain untuk kita itu jaaaaauuuuh lebih menyakitkan kalo sampe kita menyesal.

And, here I am. Inilah aku, ditunjukkan dengan post-post yang ada. Random, ga jelas banget, pengangguran sok sibuk. But I'm so happy with it karena itu semua memang aku, bukan karena disuruh orang nge-blog (tugas sekolah. Haa!). Dan itu ga pernah aku sesali, karena memang keputusan menulis, jatuh cinta dengan dunia ini adalah pilihan aku sendiri :)

Okela daripada aku semakin random, dan karena post ini lagi ga punya tema (ada, tapi belom kepikiran nulis T.T) jadi .. Sekai lagi, HAPPY BLOGGING!

Buat blogger Indonesia, tetap semangat dalam nge post walaupun ga jelas :')

Minggu, 13 Oktober 2013

Perempuan Itu ..

Matahari baru saja bangkit dari peraduannya. Cahayanya masih malu-malu, namun seiring dengan berjalannya waktu, semakin teranglah ia. Embun mulai menghilang, kabut malam juga sudah tak terlihat lagi. Jalanan masih sepi, tak terlihat deru knalpot kendaraan warga kota. Hanya satu-dua orang yang terlihat berkendara. Musim liburan memang amat sangat terlihat jelas di kota ini. 

Beberapa orang sudah terlihat memenuhi jalanan. Taman kota mulai dipenuhi roda dua. Dari bapak penyapu jalanan yang amat sangat murah senyum, sampai ibu walikota yang jarang-jarang bisa dilihat disana. Dan yang pasti, perempuan itu. Pengunjung tetap taman kota. Perempuan itu masih saja sering datang berkunjung ke jalan di seberang taman kota. Perempuan yang sembab matanya, yang remuk redam hatinya, yang hancur harapannya. 

Tatapan matanya yang sejak dahulu selalu kosong. 

Rutinitas yang sudah ia lakukan selama 1 tahun terakhir; Setiap pagi, mengunjungi jalanan di seberang taman, lalu berjongkok selama beberapa saat, entah mengucapkan mantra atau doa, lalu tepat ketika matahari bersinar dengan sempurna, perempuan itu berdiri dan kembali ke kafe di sebelah taman.  

Ia selalu duduk di sudut ruangan. Menatap jam kakek, seperti menunggu seseorang. Kemudian perempuan itu membalik-balikkan buku yang ia bawa. Ia kembali menatap jam, menghitung detik demi detik, menggumamkan namanya perlahan-lahan, berharap ia keluar dari balik pintu putih itu. 

Tapi, yang ditunggu tak kunjung datang. 
Karena toh, pria itu sudah pulang ... sejak dahulu.

Dan tetap saja, perempuan itu duduk diam disana, sampai senja menutup senyumannya, berganti hari, berganti bulan, berganti tahun..
Perempuan itu tetap menggumamkan nama yang sama, memegang buku yang sama, menunggu orang yang sama

Sabtu, 05 Oktober 2013

Break the Rules, Get WILD!

Hi fellas! Lets welcoming the 10th months, OCTOBER. 

I'm not trying to be a WILD-WILD girls, or any kind of it. Seperti momen-momen sebelumnya, suatu saat aku dapet momen statik. Hidup jenuh banget rasanya, and when i'm trying to be wild......... efeknya bikin geleng-geleng.

As usual, I don't know how to start this post. Beberapa kali baca-baca gaya penulisan orang, coba cari gimana cara nulis yang enak, apa topik yang enak buat dibahas dan banyak dibaca orang (biar rank-nya naik, sih. Huahaha), coba cari APAPUN itu yang bikin perubahan. Aku coba transit (or some people said... blogwalking) ke blog-blog orang. Raditya Dika, Bena, Pandji, Alitt, dan kawan-kawannya. Bahkan blog temen juga dibacai satu-satu. Dan aku baru sadar kalo layout blog Raditya Dika jadi catchy abis. 

He's already breaking the rules, and I WANNA DO IT TO! 

Tapi nggak dalam bentuk penulisan aku menjadi gue, karena kesan aku terhadap kata-kata gue adalah... pretty cool. Kata-kata gue sangat cocok kalo dibikin tulisan dalam blog, but big NO. Dialek anak JKT banget. 

Some of the rules I want to break is: